Head Banner

Wapres Gibran Berikan Apresiasi untuk Proyek Terowongan Selili yang dibiayai APBD

admin

Wakil Presiden Indonesia, Gibran, saat diberikan penjelasan terkait Terowongan Selili di Samarinda. (sumber: penasatu.com)

Kabaristimewa.id, Samarinda – Gibran Rakabuming Raka, Wakil Presiden Republik Indonesia, memberikan apresiasinya terhadap pembangunan Terowongan Selili di Kota Samarinda, Kalimantan Timur. Terowongan ini merupakan yang pertama di Indonesia yang dibangun menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Pemkot Samarinda dengan total anggaran Rp 395 miliar.

Pada Rabu, 12 Februari 2025, Gibran didampingi sang istri, mengunjungi lokasi pembangunan terowongan. Dalam kunjungannya, Wapres Gibran mengungkapkan kekagumannya terhadap proyek ini, yang dianggap sebagai inovasi besar dalam pembangunan infrastruktur yang bermanfaat langsung bagi masyarakat.

Baca juga  Keterlambatan Pengesahan APBD Pengaruhi Penyaluran Bonus Atlet Papua

Dalam acara tersebut, Gibran juga didampingi oleh Pj Gubernur Kalimantan Timur, Akmal Malik, dan Wali Kota Samarinda, Andi Harun. Sebelum memasuki area terowongan, mereka mengenakan perlengkapan keselamatan sesuai prosedur yang berlaku.

Wali Kota Andi Harun mengungkapkan rasa bangga atas perhatian yang diberikan oleh Wakil Presiden. “Kami sangat berterima kasih atas apresiasi yang diberikan. Ini menunjukkan bahwa proyek ini mendapat perhatian serius dari pemerintah pusat,” ujarnya.

Baca juga  Pemkot Balikpapan Efisiensikan Anggaran, Program Prioritas Tetap Jadi Fokus Utama

Selain itu, Andi Harun juga menyampaikan rencana pengembangan infrastruktur lanjutan setelah terowongan selesai. “Setelah terowongan ini selesai, kami akan fokus pada pelebaran Jalan Sultan Alimuddin. Mengingat keterbatasan anggaran daerah, kami berharap bisa mendapatkan dukungan anggaran dari pemerintah pusat untuk proyek ini, yang akan menghubungkan jalan menuju Jembatan Ahmad Amin dan tol Samarinda-Balikpapan,” jelasnya.

Gibran menyatakan dukungannya dan menilai proyek ini memiliki manfaat besar bagi masyarakat setempat.

Baca juga  Andi Harun Serukan Komitmen Pengelolaan Air Berkelanjutan di World Water Forum Ke-10

Terowongan Selili memiliki posisi strategis karena langsung menghubungkan dengan Ibu Kota Nusantara (IKN). Saat ini, progres pembangunan terowongan telah mencapai 85,6 persen, dan Pemkot Samarinda menargetkan terowongan ini bisa memasuki tahap komisioning pada Mei atau Juni 2025.

“Targetnya, pada Mei atau Juni 2025, terowongan ini sudah dapat diujicobakan dengan dua jalur satu arah. Kami berharap pekerjaan dapat selesai tepat waktu,” kata Wali Kota Andi Harun.

Sumber : https://kaltim.tribunnews.com/2025/02/12/reaksi-wapres-gibran-saat-tahu-terowongan-selili-samarinda-pertama-di-indonesia-dibangun-pakai-apbd
Penulis : Arnelya NL

Berita-berita terbaru

Tinggalkan komentar